News

DR (HC) Sri Panggung Lestari,S.E Terpilih sebagai Ketua Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang

×

DR (HC) Sri Panggung Lestari,S.E Terpilih sebagai Ketua Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang

Sebarkan artikel ini

Tangerang-Kabarmetro. co

 

DR (HC) Sri Panggung Lestari,S.E resmi terpilih sebagai Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Tangerang. Pemilihan yang diselenggarakan di Hotel Yasmi Curug ini,dilakukan secara aklamasi dalam forum musyawarah yang dihadiri dan disepakati oleh seluruh perwakilan komunitas sepeda yang tergabung dalam ISSI Kabupaten Tangerang. Minggu,25 – 01 – 2025 .

Terpilihnya Sri Panggung Lestari mencerminkan kepercayaan penuh dari para pegiat dan komunitas olahraga sepeda di Kabupaten Tangerang terhadap kepemimpinannya untuk membawa organisasi ke arah yang lebih maju dan berprestasi.

Dalam sambutannya, Sri Panggung Lestari menyampaikan rasa terima kasih atas amanah yang diberikan serta menegaskan kecintaannya terhadap olahraga sepeda.

“Saya sangat mencintai olahraga sepeda. Dengan Amanah ini, saya berkomitmen untuk memasyarakatkan olahraga sepeda di Kabupaten Tangerang, sekaligus mencetak dan membina atlet-atlet sepeda agar mampu berprestasi di tingkat daerah, provinsi, hingga nasional,” ujar Sri Panggung Lestari yang akrab disapa SPL ini.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara komunitas, pelatih, pemerintah daerah, serta pihak swasta untuk membangun ekosistem olahraga sepeda yang sehat dan berkelanjutan.

Ke depan, Pengcab ISSI Kabupaten Tangerang di bawah kepemimpinan Sri Panggung Lestari akan fokus pada penguatan pembinaan atlet usia dini, peningkatan kualitas pelatihan, serta penyelenggaraan event-event sepeda yang mampu menjadi wadah prestasi sekaligus sarana mempererat kebersamaan masyarakat.

Sementara itu,pada kesempatan yang sama Sekretaris Jendral KONI Kabupaten Tangerang,Adang Akbarudin yang biasa disapa Abek,menyampaikan,

Bahwa Koni Kab.Tngerang berharap ISSI dengan Kepemimpinan dan Kepengurusan yang baru, dapat menjadikan organisasi ISSI yang menaungi dan membina semua klub sepeda di kabupaten Tangerang dan juga mampu menghasilkan atlet-atlet sepeda yang terbaik dari tingkat daerah,nasional sampai tingkat internasional.

“Kami berharap mudah-mudahan Atlet ISSI Kabupaten Tangerang mendapatkan peraihan medali emas terbanyak dalam ajang Pekan Olahraga Propinsi di tahun 2026 ini yang di selenggarakan di Kota Tangerang Selatan,” pungkasnya .

Dengan kepemimpinan baru ini, diharapkan olahraga sepeda di Kabupaten Tangerang semakin berkembang dan mampu melahirkan atlet-atlet berprestasi yang membanggakan daerah.

( Rin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *