Banjarmasin, KABAR METRO, –
Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan, pimpin serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Banjarmasin, Rabu (14/5/2025).
Estafet kepemimpinan Lapas Banjarmasin berpindah dari sebelumnya dijabat Faozul Ansori dilanjutkan oleh Akhmad Herriansyah.
“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Faozul Ansori atas pengabdian, kerja keras, dan dedikasi selama memimpin Lapas Banjarmasin,” ujar Mulyadi, awali sambutan.
Ia juga menyampaikan harapan besar kepada Kalapas Banjarmasin yang baru dalam membawa Lapas menjadi institusi Pemasyarakatan yang semakin adaptif dan bersinergi.
“Selamat datang dan selamat bertugas kepada Akhmad Herrinsyah. Saya berharap Lapas Banjarmasin dapat terus berkembang menjadi institusi Pemasyarakatan yang berdaya, humanis, dan berintegritas. Segera perkuat sinergi dengan Forkopimda dan APH maupun stakeholder terkait,” lanjutnya.
Orang nomor satu di Pemasyarakatan Kalimantan Selatan ini juga menekankan pentingnya pelayanan terhadap warga binaan sebagai inti dari tugas Pemasyarakatan.
“Pastikan seluruh hak warga binaan dipenuhi sesuai ketentuan tanpa diskriminasi. Jalin komunikasi yang terbuka dan bangun kepercayaan melalui pendekatan yang humanis dan berkeadilan, untuk Pemasyarakatan yang pasti bermanfaat untuk masyarakat,” tegasnya.
Kegiatan ini turut dihadiri Walikota Banjarmasin, Ketua DPRD Kota Banjarmasin, Forkopimda, Kepala Kantor Wilayah Gorontalo, para Kepala UPT Pemasyarakatan se-Kalimanta Selatan, serta para mitra kerja. (arb)