Tangsel-Kabarmetro. co
Dalam upaya mendukung kebersihan lingkungan serta pengelolaan sampah yang berkelanjutan, Kecamatan Pamulang terus mendorong partisipasi aktif masyarakat dan aparatur pemerintahan melalui program Bank Sampah. Program ini menjadi salah satu langkah strategis untuk menumbuhkan kesadaran kolektif akan pentingnya pengelolaan sampah sejak dari sumbernya.
Camat Pamulang, H. Mukroni, menegaskan bahwa melalui program Bank Sampah, masyarakat diajak untuk melakukan pemilahan sampah, khususnya sampah anorganik yang masih memiliki nilai guna dan nilai ekonomis. Menurutnya, langkah tersebut tidak hanya bertujuan menjaga kebersihan kantor dan lingkungan sekitar, tetapi juga berkontribusi signifikan dalam mengurangi volume sampah yang berakhir di Tempat Pembuangan Akhir (TPA).
“Melalui program Bank Sampah, kita mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap pengelolaan sampah dengan melakukan pemilahan sejak awal. Ini merupakan upaya nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mendukung pengurangan sampah di TPA,” ujar H. Mukroni kepada jajarannya.16/1/ di Halaman Depan Kantor Kecamatan.
Pihak Kecamatan Pamulang menilai, keberhasilan program Bank Sampah sangat bergantung pada keterlibatan aktif seluruh elemen masyarakat. Dengan partisipasi bersama, pengelolaan sampah dapat berjalan lebih optimal sekaligus meningkatkan kepedulian lingkungan, baik di tingkat keluarga, komunitas, maupun lingkungan kerja.
Selain berdampak positif terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan, program Bank Sampah juga diharapkan mampu memberikan manfaat sosial dan ekonomi bagi masyarakat. Oleh karena itu, Kecamatan Pamulang mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mendukung dan berperan aktif agar program Bank Sampah dapat berjalan secara berkelanjutan serta memberikan dampak positif jangka panjang.
( 0kta)












