Minahasa Selatan|| Kabar Metro.Co,- Suluun Tareran. Bertempat di Balai Pertemuan Jemaat GMIM Imanuel Pinapalangkow, panitia pemilihan umum kepala Daerah kecamatan Suluun Tareran (SULTA) gelar simulasi pemungutan suara pada Rabu (12 November 2024)

Sebanyak kurang lebih 500 orang beserta para undangan mengikuti proses Simulasi ini juga terlihat bagaimana mana antusias masyarakat menghadapi Pemilukada pada  tanggal 27 November 2024 nanti yang hanya tinggal 7 hari.

Hadir dalam kegiatan simulasi ini ketua KPU kabupaten Minahasa Selatan Tomy Moga, Kapolsek Tareran Ibda March Makaampoh, Camat  Sulta yang diwakili oleh kasi  Pembinaan masyarakat Audy Lantang, Danramil Tumpaan Tareran yang di wakili Babinsa Serda Tisen Singgeti, pimpinan Panwascam Sulta bersama para PKD, Para Hukum tua Kecamatan Tareran.

Rio Lintong salah satu peserta simulasi menyampaikan kegiatan ini sangat baik dilaksanakan karena mengajarkan kepada masyarakat bagaimana kita melaksanakan proses pemungutan suara nanti  secara disiplin dan teratur.

Ketua KPU kabupaten Minahasa Selatan Tomy Moga saat monitoring kegiatan simulasi ini beliau menyampaikan dimana kegiatan ini dilaksanakan serentak se Sulawesi utara dan di kabupaten Minahasa Selatan terdapat 4 TPS yang melaksanakan di beberapa kecamatan dan salah satunya di TPS 2 desa Pinapalangkow kecamatan Suluun Tareran kegiatan ini di maksud agar para wajib pilih bisa melaksanakan pemungutan suara seperti pada tanggal 27 November nantinya. Kami juga sebagai penyelenggara juga akan mendapat pola yang tepat untuk pemungutan suara pada hari H nanti. Terlebih khusus para pemilih pemula sehingga mereka sudah mengerti dan paham dalam memberikan hak suara mereka dan juga para petugas dari TPS sampai PPK dapat melaksanakan tugas dengan baik. Dalam kegiatan ini di undang semua KPPS yang ada di kecamatan Suluun Tareran. Terkait kesiapan KPU Minsel dalam melaksanakan pemilukada, kami sudah siap, logistik sudah 100% ada di KPU Minsel tingal pendistribusian yang nanti akan di laksanakan pada tanggal 25 dan 26 November nanti, kenapa dua hari karena di sesuaikan dengan cuaca yang saat ini sering hujan jangan sampai logistik itu basah dan pendistribusiannya kami akan laksanakan sebaik mungkin sesuai prosedur.

 

Reporter: Redaksi Daerah