Banjarmasin, Kabarmetro.co –
Senin (3/11), suasana kunjungan di Lapas Kelas IIA Banjarmasin berlangsung tertib dan lancar. Para pengunjung datang untuk memanfaatkan jam besuk yang telah dijadwalkan bagi keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Setiap tamu wajib menunjukkan KTP asli serta fotokopinya sebagai syarat utama untuk memasuki area kunjungan.
Salah satu pengunjung, Idah, mengungkapkan kesannya terhadap pelayanan yang diberikan petugas di bagian depan.
“Pelayanannya sangat ramah dan baik, petugasnya sopan dan membantu,” ujarnya dengan senyum puas.
Ia juga berharap pelayanan yang sudah baik ini dapat terus ditingkatkan.
“Harapan saya ke depan semoga makin bagus lagi dan lebih nyaman bagi pengunjung,” tambahnya.
Kepala Lapas Kelas IIA Banjarmasin, Akhmad Herriansyah, melalui Kasubsi Registrasi Brian Gerhana Diva Andriansyah, menyampaikan bahwa pelayanan kunjungan menjadi salah satu fokus utama dalam menjaga hubungan kekeluargaan antara WBP dan keluarga.
“Pelayanan kunjungan yang humanis dan tertib adalah bentuk komitmen kami untuk memberikan pelayanan publik terbaik, sekaligus menjaga suasana kondusif di lingkungan Lapas,” ujarnya.
Kegiatan kunjungan ini tidak hanya menjadi sarana mempererat tali silaturahmi, tetapi juga menjadi penguat semangat bagi Warga Binaan dalam menjalani masa pembinaan di Lapas Kelas IIA Banjarmasin. (Humas Lapas Kelas IIA Banjarmasin)

							










