Berita

Warga Binaan Lapas Banjarmasin Suguhkan Hiburan Tradisional Saat Layanan Kunjungan

×

Warga Binaan Lapas Banjarmasin Suguhkan Hiburan Tradisional Saat Layanan Kunjungan

Sebarkan artikel ini

Banjarmasin, Kabarmetro.co

Suasana layanan kunjungan keluarga di Lapas Kelas IIA Banjarmasin tampak meriah, Senin (21/07). Alunan merdu musik Panting, alat musik tradisional khas Banjar, dimainkan oleh warga binaan sebagai hiburan bagi para pengunjung dan sesama warga binaan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan seni budaya yang difasilitasi oleh Lapas Banjarmasin, sekaligus menjadi sarana penghibur yang mempererat nuansa kekeluargaan saat momen kunjungan berlangsung.

Lagu-lagu daerah Banjar yang dibawakan antara lain Paris Barantai, Alahai Sayang, Tulak Malunta, Selamat Datang di Banjarmasin, dan Si Baras Kuning, berhasil menciptakan suasana hangat dan penuh nostalgia bagi para pengunjung.

Salah satu pengunjung yang hadir menyampaikan kesannya terhadap hiburan yang disuguhkan saat kunjungan.

“Kami tidak menyangka akan ada hiburan seperti ini. Alunan musiknya enak didengar dan membuat suasana jadi lebih menyenangkan. Anak-anak saya juga senang,” ungkapnya.

Kalapas Kelas IIA Banjarmasin, Akhmad Herriansyah, mengapresiasi inisiatif tersebut dan menyebutnya sebagai bentuk pembinaan yang membangun karakter serta kebanggaan terhadap budaya lokal.

“Kehadiran musik panting saat layanan kunjungan memberikan warna tersendiri. Ini bukan sekadar hiburan, tapi juga bagian dari pembinaan jiwa dan pelestarian budaya,” ujarnya.

Melalui pendekatan seni dan budaya, Lapas Banjarmasin terus berupaya menciptakan suasana yang humanis dan membina, baik bagi warga binaan maupun keluarga yang berkunjung. (Humas Lapas Banjarmasin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *