Jakarta,kabarmetro.co,
Jakarta Pusat – Kapolsek Sawah Besar, Kompol Dhanar Dhono Vernandhie, S.E., S.I.K., M.M., M.H., menghadiri rapat koordinasi yang diselenggarakan oleh Bawaslu Kecamatan Sawah Besar Jakarta Pusat. Kamis (21/11/2024).
Acara bertema “Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu” ini berlangsung di Best Western Hotel Mangga Dua, Jl. Mangga Dua Abad, Kelurahan Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Jakarta Pusat.
Rapat bertujuan memperkuat sinergi lintas penyelenggara dan stakeholder dalam mengantisipasi potensi kerawanan selama masa tenang, pemungutan suara, dan penghitungan suara Pilkada DKI Jakarta.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain:
Bawaslu Kota Jakarta Pusat, Camat Sawah Besar, Dewan Kota Kecamatan Sawah Besar, Danramil Sawah Besar, Kasatpol PP Sawah Besar, PPK Kecamatan Sawah Besar, Ketua FKDM Kecamatan Sawah Besar, Lurah se-Kecamatan Sawah Besar, PPS dan PPL se-Kecamatan Sawah Besar
Kegiatan berlangsung lancar dengan suasana aman dan kondusif. Diharapkan kolaborasi ini dapat menciptakan Pemilu yang jujur, adil, dan bebas dari gangguan keamanan.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)