Jakarta,kabarmetro.co,
Malang – Komandan Resimen Armed 2 Putra Yudha, Kolonel Arm Siswo Budiarto, S.I.P., M.M., M.I.Pol, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIII Menarmed 2 Koorcab Divif 2 PG Kostrad, Ny. Ani Siswo Budiarto, serta seluruh warga Resimen Armed 2 Kostrad, menyambut hangat kunjungan kerja Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Danpussenarmed) TNI AD, Mayjen TNI Agus Hadi Waluyo, S.A.P., M.M., CHRMP, pada Rabu (15012025).
Dalam kunjungan ini, Danpussenarmed didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Pussenarmed PG Mabesad, Ny. Yulia Agus Hadi Waluyo, beserta Dirsen Pussenarmed Brigjen TNI Budi Suwanto, S.Sos., M.Han., Kabagbinsiapsat Pussenarmed Letkol Arm Yusuf Andriyanto, S.E.
Setibanya di Markas Menarmed 2 Kostrad, rombongan disambut dengan penghormatan militer, pengalungan bunga, dan formasi lorong kehormatan yang diisi oleh para prajurit, dilanjutkan sesi foto bersama, meninjau pangkalan, paparan dari tiga satuan di bawah Menarmed 2 Kostrad. Mayjen TNI Agus Hadi Waluyo juga meninggalkan kesan dan pesan tertulis atas kunjungannya.
Dalam sambutannya, Danpussenarmed menekankan pentingnya kesiapan prajurit dan alutsista di Resimen Armed 2 Kostrad. “Sebagai pembina Kesenjataan Artileri Medan, saya berkewajiban memastikan kesiapan prajurit dan alutsista. Satuan ini memiliki persenjataan paling canggih di TNI AD, sehingga prajurit harus mampu menjadi personel Armed sejati—berkarakter, profesional, modern, adaptif, dan dicintai rakyat. Semua ini bertujuan untuk mewujudkan World First Class Gunner demi mendukung tugas pokok TNI AD,” ujarnya. (Penkostrad).
Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.
(da)
Tinggalkan Balasan