TNI/Polri

Kualitas Kembali Dibuktikan Prajurit Yonif 754 Kostrad Lewat Prestasi di Luar Satuan

×

Kualitas Kembali Dibuktikan Prajurit Yonif 754 Kostrad Lewat Prestasi di Luar Satuan

Sebarkan artikel ini

Jakarta,kabarmetro.co, 

Kembali mengukir prestasi di Luar Satuan, kini Prajurit Raja naik Podium di Kota Cilegon. Pratu Irsan membuktikan Petarung Ufuk Timur memiliki kualitas yang tidak dapat dipandang sebelah mata.

Event lari 5 Km dalam acara Lebarun yang diselenggarakan Kapolres Cilegon diikuti 750 orang dari berbagai kalangan. Pratu Irsan. Menorehkan waktu yang luar biasa pada angka 15 menit 25 detik, menempati podium ke dua kategori putra.

Ini bukanlah soal juara berapa, namun sebuah janji dan pembuktian bahwa Prajurit Raja dimanapun berada akan menjunjung tinggi usaha dan kerja keras. Prestasi lahir tidak dari usaha satu malam, namun pengorbanan panjang yang ditempuh dengan tekun. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Choiril Anwar, S.Sos., M.Han

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *