Jakarta,kabarmetro.co,
Jember — Danbrigif 9/DY/2 Kostrad Kolonel Inf Dr. La Ode Muhammad Nurdin, S.Sos., M.I.Pol. memimpin upacara pelepasan Latihan Pratugas Satgas Denkul Rajawali III Yonif 515 Kostrad di Markas Yonif 515, Tanggul, Jember. Sabtu (5/4/2025).
Sebanyak 424 prajurit mengikuti upacara yang dipimpin oleh Danyonif 515, Letkol Inf Edi Wibowo, dengan turut dihadiri Forkopimda Jember, tokoh masyarakat, serta jajaran pejabat TNI lainnya.
Dalam amanatnya, Danbrigif menyampaikan apresiasi atas terpilihnya Yonif 515 sebagai Satgas Denkul Rajawali III di Papua. Ia menekankan bahwa ini adalah kehormatan dan bentuk kepercayaan dari pimpinan TNI.
“Selamat bertugas dan tetap semangat. Macan Kumbang, Berhasil Menang! Cakra!” tegas Danbrigif di akhir amanatnya. (Penkostrad).
Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Choiril Anwar, S.Sos., M.Han.
Tinggalkan Balasan