Jakarta,kabarmetro.co,
Jakarta Pusat – Kanit Binmas AKP Irawan Junaedi mengunjungi SMPN 280 Jakarta untuk memberikan imbauan humanis kepada siswa-siswi setelah melaksanakan kegiatan belajar mengajar, Jl. Cilacap No. 5 Rt. 001/02 Menteng, Jakarta Pusat. (12/10/2024).
Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan antara kepolisian dan generasi muda, serta mengedukasi siswa mengenai pentingnya keselamatan, etika, dan tanggung jawab sebagai warga negara.
Kanit Binmas kemudian membahas beberapa isu penting, seperti perilaku bullying, penggunaan media sosial yang bijak, dan bahaya narkoba serta Tawuran Pelajar.
Dengan pendekatan yang humanis, ia mengajak siswa untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman, sehingga mereka merasa lebih terlibat dan termotivasi. Kanit menegaskan bahwa kepolisian selalu siap mendengarkan keluhan dan permasalahan yang dihadapi siswa, serta siap memberikan bantuan yang dibutuhkan.
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Bayu Marfiando agar Kanit Binmas mengingatkan siswa untuk selalu menjaga keselamatan diri, baik di jalan raya maupun saat menggunakan kendaraan.
Ia memberikan tips mengenai cara aman bersepeda dan berjalan kaki, serta pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas. Pesan ini disampaikan dengan cara yang ringan dan menyenangkan, sehingga siswa lebih mudah memahami dan mengingatnya.
AKP Irawan berharap agar imbauan yang diberikan dapat bermanfaat dan memotivasi siswa-siswi SMPN 280 Jakarta untuk menjadi generasi yang berprestasi, bertanggung jawab, dan peduli terhadap lingkungan sekitar. Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk meningkatkan sinergi antara kepolisian dan dunia pendidikan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi anak-anak.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
(Ida)