TNI/Polri

Penanaman Pohon “Satu Anak Satu Pohon” Warnai Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2025 di Perbatasan Indonesia–Malaysia

×

Penanaman Pohon “Satu Anak Satu Pohon” Warnai Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2025 di Perbatasan Indonesia–Malaysia

Sebarkan artikel ini

kabarmetro co

Entikong — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonarhanud 1/PBC/1 Kostrad ikut andil dalam kegiatan penanaman pohon bertema “Satu Anak Satu Pohon”. Kegiatan ini diselenggarakan langsung oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat bersama Komunitas Masyarakat Penjaga Alam Indonesia Kalimantan Barat yang dilaksanakan di Wisma PLBN Entikong. Kamis. (30 Oktober 2025).

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, baik dari tingkat pusat, provinsi, maupun kabupaten, perwakilan dari negara tetangga Malaysia serta beberapa unsur pemuda dari sekolah tingkat SD, SMP dan SMA. Dari unsur pemerintahan pusat hadir Anggota DPD RI Kalbar Bapak Daud Yordan, serta para Anggota DPR RI, yaitu Bapak Paolus Hadi, S.IP., M.Si, Bapak Daniel Johan, dan Bapak Dr. Drs. Adrianus Asia Sidot, M.Si, beserta jajaran.

Dari unsur pemerintahan Malaysia turut hadir Imigrations Tebedu, Costums Tebedu, dan DO Tebedu, yang menunjukkan semangat kerja sama lintas batas dalam menjaga kelestarian lingkungan di kawasan perbatasan.

Sementara itu, dari unsur pemerintah Provinsi Kalimantan Barat hadir Gubernur Kalimantan Barat, Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, beserta jajaran. Pemerintah Kabupaten Sanggau juga hadir secara lengkap, di antaranya Bupati Sanggau, Wakil Bupati Sanggau, Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, serta jajaran Forkopimda Kabupaten Sanggau.

Dalam sambutannya, Letkol Arh Andy Qomarudin menyampaikan bahwa kegiatan penanaman pohon ini merupakan bentuk nyata kepedulian generasi muda terhadap lingkungan hidup sekaligus wujud pengamalan semangat Sumpah Pemuda.

“Tema ‘Satu Anak Satu Pohon’ kami pilih untuk menanamkan nilai tanggung jawab lingkungan sejak dini. Setiap anak yang menanam pohon hari ini diharapkan akan tumbuh bersama dengan pohon yang ditanamnya, menjadi generasi yang cinta alam dan cinta tanah air,” ujar Dansatgas. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Choiril Anwar, S.Sos., M.Han

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *