Jakarta,kabarmetro.co, 

Cilodong – Perkuat Stabilitas Nasional, Divisi Infanteri 1 Kostrad menggelar penataran Teritorial tahun 2024 yang dibuka langsung oleh Asisten Teritorial Kasdivif 1 Kostrad Kolonel Inf Wira Muharromah, S.H. Psc. M.Han., dan di ikuti oleh 159 peserta Satjar Divif 1 Kostrad dari tanggal 2 s.d 15 November 2024 bertempat di aula AFU Yonif 328/Dirgahayu, Cilodong, Depok, Jawa Barat. Selasa (05/11/2024).

Penataran Teritorial Satjar Divif 1 Kostrad tersebut merupakan program pembekalan yang diselenggarakan untuk meningkatkan kemampuan dan pemahaman prajurit dalam bidang teritorial. Program ini penting karena fungsi teritorial menjadi salah satu pilar utama dalam tugas TNI AD untuk menjaga kedaulatan negara serta membina hubungan dengan masyarakat.

Dalam penataran ini, para prajurit dibekali dengan berbagai pengetahuan dan keterampilan terkait pembinaan wilayah, komunikasi sosial, dan manajemen teritorial. Hal ini meliputi kemampuan untuk melakukan pendekatan dan berinteraksi dengan masyarakat di wilayah tugas maupun satuan, memahami kebutuhan dan permasalahan yang ada di masyarakat, serta membangun sinergi antara TNI dan warga setempat.

Dengan adanya penataran teritorial, di harapkan prajurit satjar Divif 1 Kostrad dapat semakin profesional dalam menjalankan peran mereka di masyarakat, membantu memperkuat Stabilitas keamanan Nasional, serta menjadi mitra yang andal bagi warga dalam berbagai aspek kehidupan.

Turut hadir sebagai Narasumber memberikan materi dari Kesbangpol Pemkot Depok Bpk. Darsono Ketut Wibisono, S.I.P.,(Wawasan Bela Negara), Bpk. Muhammad Tobi i, S.Pd., M.M,. (Pramungka), dan Narasumber dari Pusdikter Mayor Inf Asep Ali (Karya Bakti Sat Non Kowil dan Bintahwil), Lettu Ckm Erwin (Lima Kemampuan Teritorial). (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

Reporter: Redaksi Jakarta

Tag