TNI/Polri

Sinergitas TNI-Polri Purwakarta, Danyon Armed 9 Pasopati Kostrad Terima Kunjungan Kapolres Purwakarta

×

Sinergitas TNI-Polri Purwakarta, Danyon Armed 9 Pasopati Kostrad Terima Kunjungan Kapolres Purwakarta

Sebarkan artikel ini

kabarmetro.co

Purwakarta – Wujud nyata sinergitas antara TNI dan Polri kembali diperlihatkan di Kabupaten Purwakarta. Komandan Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad, Mayor Arm Bayu Wira Pratama, S.H., M.H.I., menerima kunjungan silaturahmi dari Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, S.H., S.I.K., M.H. beserta jajaran, bertempat di Markas Yonarmed 9 Pasopati Kostrad.

Kunjungan ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, sebagai bentuk soliditas dan komitmen bersama antara TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan serta mendukung program pemerintah di wilayah Purwakarta.

Dalam kesempatan tersebut, kedua pimpinan saling bertukar pandangan serta mempererat komunikasi demi memperkuat koordinasi dan kerja sama yang telah terjalin baik selama ini. Mayor Bayu menyampaikan apresiasi atas kunjungan Kapolres dan menegaskan bahwa TNI-Polri adalah pilar utama dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara, khususnya di wilayah tugas masing-masing.

“Sinergi yang kuat antara TNI dan Polri adalah kunci untuk menciptakan rasa aman dan damai di tengah masyarakat,” ungkap Mayor Bayu.

Sementara itu, AKBP I Dewa Putu juga menegaskan pentingnya soliditas antar institusi sebagai bentuk pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai simbol keharmonisan dan komitmen bersama untuk terus menjaga kesatuan dan persatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Choiril Anwar, S.Sos., M.Han

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *