Jakarta,kabarmetro.co,
Jakarta. Yonarmed 12 Kostrad kembali mencatatkan keberhasilan dengan panen lele di kolam budidaya lele milik satuan. Kegiatan ini dilakukan bersama dengan pengepul lokal yang telah menjadi mitra tetap dalam pengelolaan hasil panen. Jum’at (23/08/2024).
Komandan Batalyon Armed 12 Kostrad, Letkol Arm Tulus menyampaikan bahwa kegiatan panen ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan internal prajurit, tetapi juga sebagai salah satu upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.
“Kami berharap dengan adanya budidaya lele ini, prajurit dapat memperoleh tambahan pendapatan dan masyarakat sekitar juga merasakan manfaatnya melalui ketersediaan ikan lele berkualitas dengan harga terjangkau,” ungkap Letkol Arm Tulus.
Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara Yonarmed 12 Kostrad dengan masyarakat lokal dalam mewujudkan kemandirian pangan. “Kegiatan ini juga sebagai bentuk kontribusi kami dalam mendukung ketahanan pangan nasional.
“Ke depan, kami akan terus berupaya mengembangkan program-program serupa yang dapat memberikan manfaat luas bagi prajurit dan masyarakat.” Pungkas Letkol Arm Tulus. (Penkostrad).
Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P
(Ida)